Kamis, 31 Mei 2012

Siklus Rambut Rontok Pada Bayi


Rambut rontok pada bayi bisa menjadi hal yang membuat khawatir para orang tua yang belum mengetahui benar mengenai petumbuhan pada rambut bayi.  Rambut rontok pada bayi adalah hal yang wajar.
Sejak dalam kandungan folikel rambut (selubung akar rambut) sudah terbentuk. Tepatnya setelah janin berusia 8 minggu dan terus berkembang hingga saat lahir.
Perawatan Rambut
Rambut Bayi
Rambut bayi baru lahir, yang biasa disebut velus  (rambut sementara), biasanya sangat halus dan lebih tipis dari rambut permanen. Makanya kadang ada rambut bayi lebih tipis dibanding ketika si anak besar. Walaupun tak tertutup kemungkinan, banyak juga bayi membawa rambutvelus  sangat lebat.
Velus  alias rambut sementara, akan rontok dengan sendirinya pada 1-3 bulan kemudian. "Tiap bayi mempunyai kondisi berbeda-beda. Bayi yang satu mungkin akan rontok di bulan pertama, ada juga yang di bulan ketiga. Tentu saja, kerontokannya tidak sekaligus bersamaan, tapi bergiliran. Setelah usia 3 bulan, biasanya velus  sudah seluruhnya rontok dan berganti rambut permanen.
Itulah mengapa pada minggu pertama kelahiran kadang bayi mengalami kebotakan di beberapa tempat. Kebotakan ini terutama terdapat pada daerah yang biasa tertekan. Misalnya karena terlalu lama tidur telentang atau karena gesekan dengan bantal,

Kerontokan pada bayi sebenarnya lumrah walaupun itu terjadi pada rambut permanen karena ada siklus kehidupan rambut. Kerontokan masih normal asal tak lebih dari 100 helai per hari.
Jadi jika para orangtua khawatir dengan rambut sih kecil maka yang harus diperhatikan adalah dengan memberikan makana bergizi. Jika menu makanannya cukup bergizi, 6 minggu kemudian akan tampak pengaruhnya pada rambut. Di samping itu, tentunya kebersihan kulit kepala dan perawatan rambutn juga harus baik agar rambut dapat berkembang sehat

0 komentar:

Posting Komentar

◄ Newer Post Older Post ►